Media Arahbaru
Beranda Berita Program Makan Bergizi Gratis Dimulai 6 Januari 2025, Berikut Daftar Lokasinya

Program Makan Bergizi Gratis Dimulai 6 Januari 2025, Berikut Daftar Lokasinya

Arah Baru – Senin 6 Januari 2025 Program Makan Bergizi Gratis (MBG) yang digagas Presiden Prabowo Subianto siap diluncurkan.

Soal Makan Bergizi Gratis ini, Kepala Biro Hukum dan Humas Badan Gizi Nasional (BGN), Lalu Muhammad Iwan Mahardan, memastikan sebanyak 190 Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) telah siap beroperasi di berbagai wilayah Indonesia.

SPPG adalah unit pelaksana yang bertugas menyediakan makanan bergizi bagi penerima manfaat program MBG.

“Per 6 Januari 2025, ada 190 lokasi SPPG yang siap mendukung pelaksanaan program ini,” ungkap Lalu dalam keterangannya ditulis ulang, Senin (6/1/2025).

Sebaran SPPG di Berbagai Provinsi

Sebaran SPPG meliputi berbagai provinsi di Indonesia, termasuk Jawa Barat (55 SPPG), Jawa Tengah (36 SPPG), Jawa Timur (29 SPPG), dan Jakarta (5 SPPG). Wilayah lain seperti Aceh, Banten, DIY, Gorontalo, hingga Papua Selatan juga turut mendukung program ini.

Berikut rincian sebaran SPPG:

Aceh: 6 SPPG

Bali: 1 SPPG

Banten: 3 SPPG

DIY: 3 SPPG

Jakarta: 5 SPPG

Gorontalo: 1 SPPG

Jawa Barat: 55 SPPG

Jawa Tengah: 36 SPPG

Jawa Timur: 29 SPPG

Kalimantan Selatan 2 SPPG

Kalimantan Timur dan Utara: 1 SPPG

Kepulauan Riau: 8 SPPG

Lampung: 4 SPPG

Maluku: 2 SPPG

Maluku Utara: 2 SPPG

NTT: 1 SPPG

Papua Barat: 2 SPPG

Papua Selatan 1 SPPG

Riau: 3 SPPG

Sulawesi Barat: 1 SPPG

Sulawesi Selatan: 8 SPPG

Sulawesi Tenggara: 2 SPPG

Sulawesi Utara: 1 SPPG

Sumatera Barat: 1 SPPG

Sumatera Utara: 1 SPPG

Target Program Makan Bergizi Gratis

Kepala BGN, Dadan Hindayana, menjelaskan bahwa peluncuran program ini merupakan kelanjutan dari uji coba yang telah dilakukan sebelumnya.

Pada tahap awal, MBG menargetkan menjangkau 3 juta penerima manfaat di seluruh Indonesia. Angka ini diharapkan meningkat menjadi 15 juta penerima pada Agustus 2025.

“Program ini bertujuan memberikan akses makan bergizi secara gratis kepada masyarakat yang membutuhkan, terutama mereka yang berada dalam kondisi ekonomi sulit,” ujar Dadan.

Panduan Pendaftaran Mitra MBG

Bagi masyarakat atau pihak yang ingin bergabung sebagai mitra program MBG, pendaftaran dapat dilakukan melalui situs resmi mitra.bgn.go.id. Prosesnya sederhana dan bebas biaya administrasi. Berikut langkah-langkahnya:

  • Kunjungi website resmi.
  • Buat akun dan isi data diri.
  • Lengkapi formulir dan unggah dokumen pendukung seperti profil usaha dan proposal kerja sama.
  • Kirim formulir untuk diverifikasi oleh tim BGN.
  • Setelah menjadi mitra resmi, mitra dapat mengajukan titik SPPG melalui platform yang sama untuk memastikan distribusi makanan berjalan optimal.

Harapan untuk Masa Depan

Dengan peluncuran program ini, BGN berharap dapat mengatasi permasalahan gizi masyarakat sekaligus mendukung visi pariwisata dan pembangunan berkelanjutan di Indonesia. Melalui MBG, pemerintah menunjukkan komitmen kuat dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan mewujudkan Indonesia yang lebih sehat.

Komentar
Bagikan:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan

error: Content Dilindungi Undang Undang Dilarang Untuk Copy!!